Close

Tujuan

Apa yang kami harapkan untuk keberhasilan selangkah demi selangkah

Indonesia adalah salah satu negara yang kaya akan keanekaragaman hayati di dunia, dengan jumlah satwa liar endemik yang impresif dan kekayaan sumber daya alam yang tak ternilai. Sayangnya, sumber daya alam yang sangat penting ini telah di’kuras’ secara berlebihan dan banyak hidupan liar bersama habitat tinggalnya mulai lenyap hingga pada tingkat yang mengkhawatirkan.

Di Indonesia, tingkat kesadaran pemahaman lingkungan sangat rendah dan kebutuhan pendidikan terkait upaya perlindungan dan isu-isu lingkungan seringkali kurang mengemuka.

KWPLH, dengan rekan kerja utama Yayasan Pro Natura, bekerja secara terpadu untuk meningkatkan konservasi dan kesadaran lingkungan melalui:

Menciptakan fasilitas pendidikan lingkungan, dimana semua aktifitas di dalamnya menerapkan manajemen prinsip-prinsip ramah lingkungan dan perlindungan lingkungan;

Menghadirkan bentuk pendidikan lingkungan dengan melalui enklosur beruang madu, tampilan-tampilan pendidikan interaktif dan program-program untuk sekolah dan kelompok-kelompok komuniti lainnya;

Mempromosikan appresiasi Maskot Balikpapan, yaitu Beruang madu dengan melalui enklosur alami dengan 6 ekor Beruang madu hasil dari sitaan Pemerintah dan menghadirkan informasi terkait tentang daur hidup mereka, habitat, dan ancaman-ancaman kepunahan;

Menggarisbawahi perbedaan antara satwa liar dan hewan piaraan dengan melalui Program Pendidikan tentang Hewan Domestik;

Menghadirkan peluang-peluang lingkungan wisata yang ramah dan rekreasional kepada masyarakat lokal dan pengunjung luar daerah, termasuk bagi penyandang cacat jasmani.

KWPLH secara primer menerima pendanaan untuk manajemen dan biaya operasional dari pemerintah lokal melalui Badan Lingkungan Hidup di Balikpapan. Yayasan Pro Natura membantu pendanaan dan mengimplementasikan beragam aspek dari manajemen hewan (kesehatan, pakan, perawatan fasilitas dan bangunan baru), maupun pengembangan dari sebagian besar pusat-pusat pendidikan dan fasilitas di KWPLH.

Ragam donor swasta dan perusahaan telah membantu dengan pembangunan dari KWPLH dan kami sangat berterima kasih untuk bantuan mereka!

Go top